Pengaruh Kualitas Pelayanan Dan Lokasi Terhadap Kepuasan Konsumen Pada Ramayana Department Store Di Plaza Andalas Padang

Authors

  • Salfadri Program Studi Manajemen, Fakultas Ekonomi, Universitas Ekasakti Padang

DOI:

https://doi.org/10.56248/jamane.v3i1.60

Keywords:

Kualitas Pelayanan, Lokasi, Kepuasan Konsumen

Abstract

Hasil penelitian ini menunjukka bahwa: 1) Berdasarkan hasil analisis deskriptif menunjukkan bahwa indikator yang paling dominan dari Kualitas Pelayanan  pada Ramayana Department Store di Plaza Andalas Padang adalah Kehandalan (Reliability) dikarenakan memiliki nilai TCR tertinggi. Hal ini diketahui dari nilai TCR Kehandalan (Reliability) sebesar 80,2%. Sedangkan indikator yang paling dominan dari Lokasi pada Ramayana Department Store di Plaza Andalas Padang adalah Lingkungan, dikarenakan memiliki nilai TCR tertinggi. Hal ini diketahui dari nilai TCR Lingkungan sebesar 79,8%. Sedangkan indikator yang paling dominan dari Kepuasan Konsumen pada Ramayana Department Store di Plaza Andalas Padang adalah Minat Pemakaian Ulang, dikarenakan memiliki nilai TCR tertinggi. Hal ini diketahui dari nilai TCR Minat Pemakaian Ulang sebesar 79,2%. 2) Berdasarkan hasil uji t menunjukkan bahwa secara parsial Kualitas Pelayanan berpengaruh signifikan terhadap Kepuasan Konsumen, hal ini diketahui dari hasil uji t dimana t hitung sebesar 4,506 yang lebih besar dari nilai t tabel sebesar 1,985 atau dapat dilihat dari nilai signifikan sebesar 0,000 < 0,05. Sedangkan hasil uji t pada variabel Lokasi menunjukkan bahwa secara parsial Lokasi tidak berpengaruh signifikan terhadap Kepuasan Konsumen, hal ini diketahui dari hasil uji t dimana t hitung sebesar 1,169 yang lebih kecil dari nilai t tabel sebesar 1,985 atau dapat dilihat dari nilai signifikan sebesar 0,245 > 0,05. 3) Berdasarkan hasil uji F menunjukkan bahwa secara simultan variabel Kualitas Pelayanan dan Lokasi berpengaruh signifikan terhadap Kepuasan Konsumen Pada Ramayana Departmen Store di kota Padang. Hal ini diketahui dari hasil uji F, dimana F hitung sebesar 27,156 yang lebih besar dari nilai F tabel sebesar 3,09 dan nilai sig perhitungan yang diperoleh sebesar 0,000 < 0,05. 4) Hasil analisis determinasi diperoleh angka Adjusted R Square sebesar 0,346 atau sebesar 34,6%. Hal ini menunjukan persentase sumbangan variabel Kualitas Pelayanan dan Lokasi terhadap Kepuasan Konsumen sebesar 34,6% dan sisanya dipengaruhi varibel diluar penelitian.

References

Achjar, K. A. H., Rusliyadi, M., Zaenurrosyid, A., Rumata, N. A., Nirwana, I., & Abadi, A. (2023). Metode Penelitian Kualitatif: Panduan Praktis untuk Analisis Data Kualitatif dan Studi Kasus. PT. Sonpedia Publishing Indonesia.

Fadli, R., Hidayati, S., Cholifah, M., Siroj, R. A., & Afgani, M. W. (2023). Validitas dan Reliabilitas pada Penelitian Motivasi Belajar Pendidikan Agama Islam Menggunakan Product Moment. JIIP-Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan, 6(3), 1734-1739.

Fathoni, M. K. (2021). Transaksi Kerjasama Pembiayaan Produk Ritel Perspektif Hukum Ekonomi Syariah. Istidlal: Jurnal Ekonomi dan Hukum Islam, 5(1), 47-61.

Ghozali, I., & Sulistyani, L. (2016). Firm capabilities role as mediator of relationship between levers of control and firm performance (empirical study on financial institutions in Indonesia). International Information Institute (Tokyo). Information, 19(7A), 2533.

Haromain, I., & Suprihhadi, H. (2016). Pengaruh Kualitas Layanan, Harga, Dan Lokasi Terhadap Kepuasan Pelanggan di AHASS Z618. Jurnal Ilmu Dan Riset Manajemen (JIRM), 5(5),1-14.

Kotler, P., & Keller, K. L. (2016). Marketing Managemen (15 th). Edition. Pearson Education. Inc.

Sugiono, S., Noerdjanah, N., & Wahyu, A. (2020). Uji validitas dan reliabilitas alat ukur SG posture evaluation. Jurnal Keterapian Fisik, 5(1), 55-61.

Putri, N. Z., & Begawati, N. (2020). Pengaruh Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Konsumen Pada Pt Kereta Api Indonesia (Persero) Divisi Regional Ii Sumatra Barat Padang Pariaman. Matua Jurnal, 2(1), 139-154.

Downloads

Published

2024-05-01

How to Cite

Salfadri. (2024). Pengaruh Kualitas Pelayanan Dan Lokasi Terhadap Kepuasan Konsumen Pada Ramayana Department Store Di Plaza Andalas Padang. Jurnal Akuntansi, Manajemen Dan Ekonomi, 3(1), Page 18–30. https://doi.org/10.56248/jamane.v3i1.60