Manajemen Penerapan Strategi Promosi Destinasi Wisata Di Wilayah Kota Gunungsitoli

Authors

  • Suryanti Gulo Universitas Nias
  • Odaligoziduhu Halawa Universitas Nias

DOI:

https://doi.org/10.56248/jamane.v2i1.63

Keywords:

strategi promosi, destinasi wisata, disparbud kota gunungsitoli

Abstract

Pariwisata sebagai sebuah sektor telah mengambil peran penting dalam pembangunan. Sektor pariwisata dapat membuka atau menambah lapangan dan kesempatan kerja bagi masyarakat di sekitar kawasan pariwisata seperti dalam usaha akomodasi, restoran, pemandu wisata, biro perjalanan dan jasa lainnya. Strategi promosi yang dilakukan oleh Dinas Pariwasata Dan  Kebudayaan  Kota  Gunungsitoli  merupakan  langkah  yang  tepat  untuk  mengeksplor keunikan-keunikan dari setiap destinasi wisata yang dimiliki. Dalam penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif, dengan informan key terdiri dari Kasi Pelayanan dan Informasi. Pariwisata, Kasi Kerjasama dan Kelembagaan Kepariwisataan dan Kasi Promosi Wisata dengan metode purposive sampling. Berdasarkan hasil  penelitian  dan  pembahasan,  maka penerapan strategi promosi destinasi wisata di Dinas Pariwisata Dan Kebudayaan Kota Gunungsitoli terdiri dari Penyediaan produk, Atraksi (Daya Tarik), Fasilitas dan akses, Promosi. Di lain sisi, dalam penerapan strategi promosi adapun kendala-kendala yang dihadapi oleh Dinas Pariwisata Dan Kebudayaan Kota Gunungsitoli antara lain Anggaran, Fasilitas, Kebersihan dan kesadaran pengunjung serta masyarakat sekitar.

References

Ginting, R., Arjuna, B. J. P., Ardimansyah, A., Robiansyah, A., & Firmansyah, R. (2023). Dilematika Airline Prices dan Pawang Penangkal Kemerosotan Pendapatan Sektor Wisata Dengan Balutan Manajemen Strategi Inovasi. Journal Of Applied Business Administration, 7(1), 41-47.

Nasution, N. H., Batubara, M., & Arif, M. (2022). Strategi Pengelolaan dan Pengembangan Pariwisata Dalam Meningkatkan Pendapatan Masyarakat Mandailing Natal Perspektif Ekonomi Islam Dengan Pendekatan QSPM. Jurnal Ilmiah Ekonomi Islam, 8(1), 423-429.

Rudy, D. G., & Mayasari, I. D. A. D. (2019). Prinsip-Prinsip Kepariwisataan dan Hak Prioritas Masyarakat dalam Pengelolaan Pariwisata berdasarkan Undang-Undang Nomor 10 Tahun 2009 Tentang Kepariwisataan. Kertha Wicaksana, 13(2), 73-84.

Santoso, G., Karim, A. A., & Maftuh, B. (2023). Kajian Wawasan Nusantara melalui Local Wisdom NRI yang Mendunia dan Terampil dalam Lagu Nasional dan Daerah Abad 21. Jurnal Pendidikan Transformatif, 2(1), 197-209.

Saputra, D., & Pamungkas, B. D. (2023). Strategi Pemasaran Pariwisata Dalam Rangka Meningkatkan Daya Tarik Kunjungan Wisatawan Di Kabupaten Sumbawa. Samalewa: Jurnal Riset & Kajian Manajemen, 3(1), 21-32.

Saragih, M. A. M., & Abidin, S. (2023). Strategi Komunikasi Pemasaran Destinasi Wisata Arung Jeram di Sungai Bah Bolon Kecamatan Sipispis. Jurnal Intelektualita: Keislaman, Sosial dan Sains, 12(1), 127-132.

Sejahtri, J. T. (2022). Strategi Pemasaran dalam Meningkatkan Jumlah Kunjungan Wisatawan Pemandian Serayu Lestari di Kota Samarinda. Jurnal Administrasi Bisnis FISIPOL UNMUL, 10(3), 228-236.

Sugiyono, (2017). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: CV. Alfabeta.

Yadnya, P. A. K., & Wibawa, I. G. K. A. (2020). Green tourism Dalam Paradigma Baru Hukum Kepariwisataan. Majalah Ilmiah Universitas Tabanan, 17(2), 164-171.

Downloads

Published

2023-08-15

How to Cite

Gulo, S., & Halawa, O. (2023). Manajemen Penerapan Strategi Promosi Destinasi Wisata Di Wilayah Kota Gunungsitoli. Jurnal Akuntansi, Manajemen Dan Ekonomi, 2(1), Page 15–19. https://doi.org/10.56248/jamane.v2i1.63